Untuk bisa memperoleh kualitas bagus pisang apa saja, kerja sama dengan petani kami pandang sangat penting. Edukasi cara tanam dan handling pasca panen lebih mudah dan bisa diaplikasikan jika kita berhadapan langsung dengan petani, bukan pengepul. Pengepul yang sulit diajak untuk meningkatkan kualitas selalu akan berkilah bila diajak diskusi tentang syarat-syarat mutu pisang supaya bisa masuk ke kalangan supermarket, toko buah maupun aoutlet yang lain yang bukan pasar tradisional.
Oleh karena itu relasi kerjasama dengan kelompok tani yang merupakan jaringan produksi kami, sangat kami perhatikan. Karena dari sinilah suplai pisang mentah akan terjamin rutinitasnya.
Kami tidak akan pernah lelah untuk blusukan keluar masuk ndeso bahkan sampai ke lereng pegunungan untuk bekerja sama dengan kelompok tani, saling tukar kawruh soal budidaya pisang dan pasca panennya. Hanya dengan beginilah pasokan pisang akan terjaga kontinuitasnya dan kualitasnya.